Mahasiswa Pengembangan Masyarakat Islam UIN SUKA Berprestasi di Lomba Karya Ilmiah Mahasiswa: Pengembangan Masyarakat Berbasis Pendekatan Partisipatif - Prodi Pengembangan Masyarakat Islam se-Indonesia Tahun 2022
.jpg)
6 dan 20 Juni 2022, Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam UIN Ar-Raniry Banda Aceh mengadakan Lomba Karya Ilmiah Mahasiswa: Pengembangan Masyarakat Berbasis Pendekatan Partisipatif - Prodi Pengembangan Masyarakat Islam se-Indonesia Tahun 2022.
Kegiatan lomba diadakan via Zoom Meeting. Para peserta diminta untuk presentasi hasil karya tulis ilmiahnya.
Terdapat 2 (dua) kelompok perwakilan Prodi Pengembangan Masyarakat Islam UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang lolos sampai tahap presentasi. Mereka adalah kelompok karya tulis dengan judul "Pesona Wayang Kulit Sebagai Daya Tarik Desa Wisata yang Berkemajuan" yang beranggotakan Eka Desi Susanti, Astri Novita, dan Halimatus Sakdiyah EM, serta kelompok karya tulis dengan judul "Rehabilitasi Gepeng Perkotaan: Peluang dan Tantangan Mahasiswa Kota Pelajar" yang beranggotakan Wisnu Setiadi, Fina Uswatun Khasanah, dan Ayu Muyassaroh Hisbi.
Suatu kebanggaan ketika kedua kelompok ini mendapatkan reward. Tim Eka dkk mendapatkan gelar Juara Harapan II, dan Tim Wisnu dkk mendapatkan gelar Juara Favorit.
Semoga prestasi yang ditorehkan oleh mahasiswa Prodi Pengembangan Masyarakat Islam dapat memantik mahasiswa lainnya untuk turut berprestasi dengan passion-nya masing-masing. Selamat dan Semangat! (Ayu)